Andaliman dan Dali Ni Horbo: Pangan Lokal Atasi Gizi Kurang pada Balita
Detail Produk
Penulis : Dr. Diana, S.KM., M.Kes.
Desain Cover : Elya Inara
Layout : Emran Ali
Penerbit : PT. Dialektika Karya Nusantara
Ukuran Buku : 14,8 x 21 cm
Halaman : viii + 112
No ISBN : 978-634-04-4739-2
Tanggal Terbit : 05 November 2025
Deskripsi :
Buku Andaliman dan Dali ni Horbo: Pangan Lokal Atasi Gizi Kurang pada Balita mengangkat solusi cerdas dan berkelanjutan untuk mengatasi masalah gizi anak Indonesia melalui pemanfaatan sumber daya lokal. Terinspirasi dari kekayaan Sumatera Utara, buku ini menyoroti potensi andaliman rempah khas bercita rasa unikdan dali ni horbo (susu kerbau) yang kaya gizi sebagai bahan pangan fungsional untuk mendukung tumbuh kembang balita.
Disusun berdasarkan kajian ilmiah dan pengalaman lapangan, buku ini membahas berbagai aspek mulai dari situasi gizi di Indonesia, prinsip dasar gizi anak, hingga strategi intervensi berbasis pangan lokal yang efektif.
Selain menyajikan data dan temuan studi, buku ini juga memberikan panduan praktis serta arah kebijakan bagi tenaga kesehatan, akademisi, dan masyarakat. Buku Andaliman dan Dali ni Horbo mengajak pembaca melihat bahwa solusi gizi anak sering kali ada di sekitar kita dalam kekayaan alam dan kearifan lokal yang perlu diberdayakan.